Rapat Pembangunan Zona Integritas
Matur | pa-maninjau.go.id
Matur | Dalam rangka pembangunan zona integritas, Pengadilan Agama (PA) Maninjau mengadakan rapat pada Senin Siang (21/2). Rapat dipimpin oleh Ketua Pembangunan Zona Integritas, Milda Sukmawati, S.H.I. dan dihadiri oleh seluruh aparatur PA Maninjau bertempat di Ruang Media Center.
Berdasarkan SK Ketua Pengadilan Agama Maninjau nomor: W3-A15/21/PS.00/01/2023 tentang Pembentukan Tim Pembangunan Zona Integritas pada Pengadilan Agama Maninjau, maka ditegaskan kembali bahwa dalam mewujudkan Wilayah bebas korupsi dan wilayah bebas bersih melayani semua aparatur PA Maninjau menjadi tim Pembangunan ZI dan sudah terbagi berdasarkan area masing-masing.
Adapun tugas tim diantaranya:
- Menyusun rancana kerja pembangunan zona integritas, dengan memprioritaskan pada target tujuan pembangunan wilayah bebas korupsi dan wilayah birokrasi bersih melayani
- Memberikan dukungan pada masing-masing bagian untuk mewujudkan wilayah bebas korupsi dan wilayah birokrasi bersih dan melayani Pengadilan Agama Maninjau
- Membangun koordinasi, memfasilitasi, monitoring, evaluasi dan pengawasan yang efektif untuk pembangunan zona integritas
- Melaporkan hasil pelaksanaan kegiatan pada Ketua Pengadilan Agama maninjau
“Semua koordinator area dan masing-masing anggota silahkan berkoordinasi terkait penyusunan dokumen” ujar Ketua ZI.